2 Contoh Proposal Kegiatan Kampus Latihan Kepemimpinan
Pada kesempatan kali ini kita akan membahas tentang contoh proposal kegiatan kampus. Kegiatan yang akan dilaksanakan dan dibahas pada proposal kegiatan ini adalah pelatihan kepemimpinan mahasiswa. Kegiatan ini biasa diadakan oleh pihak keorganisasian mahasiswa di kampus bekerjasama dengan pihak kampus itu sendiri.
Baca juga:
Berikut ini contoh proposal kegiatan kampus latihan kepemimpinan.
Download Contoh Proposal Kegiatan Latihan Kepemimpinan
A. Latar Belakang
Mahasiswa adalah para pelajar tingkat tinggi. Menginjak bangku perkualiahan, seorang mahasiswa akan diasah kemampuan berpikirnya, kemampuan berbicaranya, dan kemampuan bertindaknya. Karena mau tidak mau, julukan mahasiswa sebagai agent of change itu akan terus melekat. Perubahan yang dilakukan oleh mahasiswa akan menjadi perubahan yang positif apabila pelatihan berpikir, pelatihan bercakap, dan pelatihan bertindaknya juga positif.
Tiga hal kemampuan yang perlu dimiliki mahasiswa ini sangat lah penting dalam kehidupan bermasyarakat. Dengan ketiga hal kemampuan ini, seorang mahasiswa akan bisa bertahan hidup serta membawa perubahan ke arah yang positif di lingkungannya.
Untuk melatik kemampuan mahasiswa agar bisa survive dan menjadi agent of change diperlukan sebuah pelatihan. Pelatihan tersebut secara eksplisit ada dalam setiap pendidikan di kampus. Tetapi secara langsung, perlu diadakan pelatihan kepemimpinan untuk membentuk pola pikir, pola cakap, dan pola perliku.
B. Tujuan
Berikut ini tujuan dilaksanakannya kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa.
1. Memberikan edukasi kemampuan berpikir.
2. Memberikan edukasi kemampuan bercakap.
3. Memberikan edukasi kemampuan bertindak.
C. Dasar Hukum Pelaksanaan Kegiatan
Pelaksanaan kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa ini dilandasi hukum sebagai berikut.
1. Peraturan Rektor Universitas
2. AD/ART Senat Mahasiswa Universitas
3. Rapat Kerja Senat Mahasiswa Universitas
D. Nama Kegiatan dan Tema Kegiatan
Nama kegiatan ini adalah Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa dengan tema “Sebagai agent of change mahasiswa harus memiliki kemampuan berpikir, bercakap, dan bertindak yang bagus”.
E. Waktu Kegiatan dan Tempat Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa ini akan dilaksanakan pada hari Jumat-Minggu, 23-25 Oktober 2020 bertempat di Taman Wisata Alam Jagapati.
F. Agenda Kegiatan
Berikut ini beberapa kegiatan yang akan dilaksanakan pada kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa ini.
1. Kemah Alam
2. Materi Kepemimpinan
G. Panitia Kegiatan
Berikut ini susunan panitia pada kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa. Lebih lengkap tentang kepanitiaan bisa dilihat di download.
H. Anggaran Biaya
Berikut ini anggaran biaya direncanakan oleh kepanitiaan. Lebih lengkap tentang anggaran biaya bisa dilihat di download.
I. Penutup
Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa ini merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh senat mahasiswa dalam rangka memberikan edukasi kepada mahasiswa untuk menjadi the best of agent of change. Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Mahasiswa ini sendiri merupakan salah satu program kampus yang menjadi prioritas.
Proposal Kegiatan Kampus: Latihan Kepemimpinan
I. Latar Belakang
Pentingnya pembangunan kepemimpinan di kalangan mahasiswa tidak dapat disangkal lagi. Kepemimpinan bukan hanya tentang kemampuan mengambil keputusan, tetapi juga kemampuan untuk memotivasi dan menginspirasi orang lain. Oleh karena itu, Universitas X merasa perlu untuk mengadakan kegiatan “Latihan Kepemimpinan” guna membekali mahasiswa dengan keterampilan kepemimpinan yang dibutuhkan di dunia profesional dan sosial.
II. Tujuan
1. Mengembangkan kemampuan kepemimpinan mahasiswa Universitas X.
2. Meningkatkan keterampilan komunikasi, negosiasi, dan pengambilan keputusan.
3. Membangun jiwa kepemimpinan yang inklusif dan kolaboratif.
III. Sasaran
Kegiatan ini ditujukan untuk mahasiswa seluruh angkatan Universitas X, terutama mereka yang aktif dalam organisasi kampus dan kegiatan ekstrakurikuler.
IV. Rencana Kegiatan
1. Workshop Kepemimpinan:
– Materi: Dasar-dasar kepemimpinan, komunikasi efektif, pengelolaan konflik.
– Narasumber: Dosen dan praktisi yang berpengalaman.
– Waktu: Satu hari penuh.
2. Simulasi Kepemimpinan:
– Simulasi kasus untuk mempraktikkan kemampuan kepemimpinan.
– Pembagian peran berdasarkan fungsi kepemimpinan (ketua, sekretaris, dll.).
– Waktu: Satu hari.
3. Diskusi Panel dan Forum:
– Diskusi dengan alumni yang sukses dalam bidang kepemimpinan.
– Forum terbuka untuk berbagi pengalaman dan tips praktis.
– Waktu: Setengah hari.
4. Evaluasi dan Refleksi:
– Sesi evaluasi untuk mengevaluasi pembelajaran dan perbaikan.
– Refleksi bersama untuk merumuskan komitmen dan tindakan lanjut.
– Waktu: Setengah hari.
V. Anggaran
1. Biaya Narasumber: Rp XX,XXX,XXX
2. Biaya konsumsi peserta: Rp XX,XXX,XXX
3. Biaya materi dan dokumentasi: Rp XX,XXX,XXX
4. Total Anggaran: Rp XXX,XXX,XXX
VI. Manfaat
1. Mahasiswa akan memiliki keterampilan kepemimpinan yang dapat diaplikasikan dalam berbagai konteks.
2. Meningkatkan profil kepemimpinan mahasiswa di mata dunia industri dan akademik.
3. Menyediakan platform bagi mahasiswa untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman.
VII. Kesimpulan
Dengan diselenggarakannya kegiatan “Latihan Kepemimpinan”, diharapkan mahasiswa Universitas X dapat lebih siap dan percaya diri dalam menghadapi tantangan kepemimpinan di masa depan. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi salah satu pilar pendidikan non-akademik yang memperkaya pengalaman belajar mahasiswa.